Author Topic: Lombok Di Kelilingi Banyak Gili  (Read 2260 times)

lomboktourplusid

  • Jr. Member
  • **
  • Posts: 89
  • Nilai Diskusi: +0/-0
    • View Profile
    • Paket Wisata Lombok
Lombok Di Kelilingi Banyak Gili
« on: December 09, 2013, 01:26:38 pm »
Liburan akhir pekan di Pulau Lombok, yang teringgat diingatan ialah Gili Air, Gili Meno dan Gili Trawangan di Pulau Lombok sebelah Utara. Tapi di Lombok tidak hanya ada tiga gili, masih banyak Gili lainnya yang terdapat di kawasan Lombok barat, Lombok timur dan Lombok bagian selatan.

Bagi para penikmat pantai dan pesona bahari, semua pasti tahu akan Pulau Lombok. Pulau Lombok adalah salah satu pulau Nusantara yang berada di Provensi Nusa Tenggara Barat. Berjejer 332 gili yang mengelilingi Pulau Lombok, yang di lansir dari Dinas kebudayaan dan Pariwisata NTB, gili-gili tersebut tersebar di seluruh kawasan Pulau Lombok, dari barat, utara, sampai timur, dan di kawasan selatan Pulau Lombok hanya berjejer pantai – pantainya yang indah dan eksotik seperti pantai Mandalika, tanjung Aan, Mawun, dan banyak yang lainnya.

Di kawasan Lombok utara yang merupakan Kabupaten yang baru atau termuda di Lombok, dan hasil pemekaran dari Kabupaten Lombok Barat tahun 2008 yang lalu. Tetapi, kawasan Lombok utara memiliki potensi pulau kecil yang sangat luar biasa dan mampu menarik perhatian para wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Gili nya yang tersohor dan penuh pengunjung. Dalam satu hari para pengunjung mencapai 400 orang yang transit dari Pulau Dewata bali dengan fastboat, itu belum termasuk para pengunjung yang melakukan penyebrangan melalui pelabuhan Bangsal. Rangkaian tiga Gili yang terkenal itu adalah Gili Trawangan, Gili Meno, dan Gili Air.

Tidak menjadi alasan tiga gili tersebut paling banyak wisatawannya yang berkunjung. Sebab, tiga gili tersebut memiliki akomodasi fasilitas yang lengkap yang menyebabkan pengunjungnya betah dan nyaman. Dari mudah mencari tempat makan mulai yang murah hingga mahal, mulai menu makananan khas Pulau Lombok hingga menu makanan khas Eropa pun ada di sana. Jadi pilihannya banyak. Jika ingin liburan yang tidak perlu capek – capek mempersiapkan bekalnya, di tiga Gili itu tempat yang tepat. Dan banyak yang memanfaatkannya oleh pasangan yang baru menikah sebagai tempat bulan madu yang romantis.

Di kawasan Lombok barat adalah ojek wisata pulaunya yang terbanyak, seperti Gili penyu, Gili Sudak, Gili Tangkong, Gili Nanggu, Gili Kedis, Gili Poh, gili Genting, Gili Lontar,gili Amben, Gili Anyaran, Gili Gede, Gili layer, Gili Rangit, Gili Asahan, Gili Solet, Gili Sarang, Gili Burung, Gili Wayang, dan Gili Kawu. Pulau – pulau ini sangat asyik di kunjungi ketika para pengunjung merindukan suasana yang tenang, sepi yang terhindar dari susana keramaian kota. Karena di kawasan barat Pulau Lombok, masih sepi pengunjung dan alamnya yang masih asri serta alam bawah lautnya yang menakjubkan sehingga sering di gunakan tempat bulan madu yang romantis. Dan  juga di manfaatkan sebagai tempat olahraga Yoga, karena suasananya yang sunyi. Dan harus di ingat para wisatawan yang brkunjung di gili-gili yang ada pada Pulau Lombok kawasan barat, harus mempersiapkan perbekalan. Sebab, di sebagian besar gili –gili tersebut belum terdapat akomodasi fasilitas atau public servisnya. Membawa tenda dan bahan makananya yang cukup, jika ingin menikmati suasana malam di Gili- gili tersebut, dan yang paling menakjubkan adalah ketika para pengunjung bangun di pagi harinya, terasa gili milik sendiri.

Di kawasan Lombok timur, tedapat gili – gili yang tak kalah asyiknya yang dijadikan tempat melepas lelah. Antaralain Gili Kondo, Gili Belek, Gili Merengke, Gili Lampu, Gili Pasaran, Gili Petangan, Gili Sulat, dan Gili Lawang. Yang memiliki suasana dan kondisi alam yang sama dengan gili –gili yang ada di kawasan Lombok barat, dan menjadi pilihan yang utama dan istimewa para backpaker.








pranda

  • Jr. Member
  • **
  • Posts: 81
  • Nilai Diskusi: +0/-0
    • View Profile
Re: Lombok Di Kelilingi Banyak Gili
« Reply #1 on: May 30, 2015, 01:35:08 pm »
lombok mlu

bingkaiemas.com

  • Newbie
  • *
  • Posts: 17
  • Nilai Diskusi: +0/-0
  • bingkaiemas.com
    • View Profile
    • bingkaiemas
Re: Lombok Di Kelilingi Banyak Gili
« Reply #2 on: June 01, 2015, 02:55:38 pm »
jadi bikin pingin jalan2 ke lombok.. nabung dulu aja dehh..
www.bingkaiemas.com Jasa photobooth murah jakarta , bagus, berkualitas, recommended

edijun

  • Full Member
  • ***
  • Posts: 239
  • Nilai Diskusi: +1/-0
  • gitaris
    • View Profile
Re: Lombok Di Kelilingi Banyak Gili
« Reply #3 on: June 04, 2015, 04:01:00 pm »
hmm... pemandangan yang sangat indah
kapan yah kesitu
kami siap menerima permintaan anda............!!!!!