Puluhan los pasar di Pasar Sentral Karya Nugraha, Jalan Bataraguru, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Jumat (5/2) sekitar pukul 04.00 WITA dini hari tadi ludes terbakar. Warga yang dekat dengan lokasi kejadian segera bergotong royong memadamkan api. Namun karena los pedagang di pasar tersebut padat, membuat warga kewalahan.
Para pedagang di pasar tersebut panik dan berusaha menyelamatkan barang dagangan mereka dari dalam pasar. Tiga unit mobil pemadam kebakaran kemudian dikerahkan ke lokasi untuk menghentikan amukan si jago merah. Api baru bisa dipadamkan dua jam kemudian oleh petugas pemadam kebakaran dibantu warga setempat.
Berdasarkan keterangan saksi mata, api mucul secara tiba-tiba dari belakang pasar dan langsung membesar. Dugaan sementara kebakaran terjadi akibat hubungan arus pendek listrik dari sebuah mesin penggilingan daging di belakang pasar. Akibat peristiwa tersebut, puluhan mesin penggilingan daging ayam rusak total dan sejumlah barang dagangan milik pedagang ludes terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian yang dialami pedagang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
sumber :liputan6.com